Cegah Premanisme dan Pungli, Polres Kebumen Intensifkan Patroli di Pasar Tumenggungan


 Kebumen, Koranjateng.com - Dalam rangka mendukung Operasi Penertiban Premanisme yang tengah digencarkan Polri untuk menjaga stabilitas keamanan dan menunjang kemajuan ekonomi nasional, jajaran Polres Kebumen melalui Satgas Preventif menggelar patroli dan penjagaan intensif di wilayah yang rawan praktik premanisme dan pungutan liar (pungli), Sabtu (17/5/2025).


Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasatgas Preventif AKP Edy Winawan, yang juga selaku Kasat Samapta Polres Kebumen. Kegiatan dimulai dengan menyasar salah satu pusat aktivitas ekonomi masyarakat yakni Pasar Tumenggungan, Kebumen.


Kapolres Kebumen AKBP Eka Baasith Syamsuri, melalui Wakapolres Kompol Faris Budiman, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam memberikan rasa aman dari aksi premanisme, terlebih di lokasi yang ramai aktivitas jual beli seperti pasar.


“Patroli ini tidak hanya untuk menjaga situasi tetap kondusif, namun juga sebagai bentuk antisipasi serta penindakan terhadap aksi premanisme dan pungli yang kerap meresahkan pedagang maupun pengunjung pasar,” ujar Kompol Faris Budiman.


Selain itu, kegiatan ini juga merupakan lanjutan dari langkah cepat Satgas Gakkum yang sebelumnya mengamankan terhadap pelaku parkir liar di beberapa lokasi. Patroli dilakukan untuk menghindari potensi kerawanan lanjutan dan memastikan masyarakat dapat menjalankan aktivitas ekonomi dengan tenang.


Selama kegiatan berlangsung, situasi dilaporkan dalam keadaan aman, lancar, dan kondusif. Masyarakat yang berada di pasar menyambut baik kehadiran personel kepolisian yang berjaga dan turut memberikan imbauan untuk melaporkan setiap bentuk intimidasi atau pungutan liar kepada pihak berwajib.


Polres Kebumen menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, merespon cepat segala bentuk gangguan kamtibmas serta menerima dan menindaklanjuti setiap laporan maupun pengaduan dari masyarakat secara profesional.


(Humas Polres Kebumen)

Next Post Previous Post


Berita Pilihan :