Musyawarah Agenda Aniversary ke-6 Komunitas PLAT AA Kabupaten Kebumen


 Kebumen, Koranjateng.com - 23 November 2025 – Komunitas PLAT AA Kabupaten Kebumen menggelar musyawarah pemantapan menjelang perayaan Aniversary ke-6 yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat. Pertemuan ini berlangsung di kediaman Hj. Siti Mahmudah, yang berlokasi di Desa Depokrejo, Kecamatan Kebumen, Kabupaten Kebumen.

Musyawarah yang dimulai pada siang hari tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komunitas PLAT AA Kabupaten Kebumen, Wahyu Setiawan. Dalam pertemuan ini, seluruh anggota yang hadir membahas berbagai persiapan penting terkait kebutuhan teknis dan anggaran yang akan digunakan saat acara berlangsung di Pendopo Kabumian, Rumah Dinas Bupati Kebumen.

Beberapa poin yang menjadi fokus pembahasan antara lain:

Konsumsi untuk peserta, meliputi makan dan snack

Perencanaan anggaran yang dibutuhkan

Koordinasi teknis kegiatan saat pelaksanaan

Puluhan anggota yang hadir pada kesempatan tersebut memberikan dukungan penuh terhadap rangkaian kegiatan yang telah diagendakan. Beberapa kegiatan yang akan memeriahkan Aniversary ke-6 ini meliputi:

Bakti sosial

Santunan untuk anak yatim/piatu dan Disabilitas

Santunan untuk kaum dhuafa

Gelar Seni dan Budaya

Ketua komunitas, Wahyu Setiawan, menyampaikan harapannya agar seluruh anggota dapat hadir dan berpartisipasi dalam perayaan aniversary kali ini. Ia menekankan bahwa perayaan di Pendopo Kabupaten tahun ini diharapkan dapat berjalan lebih baik dan lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Sebagai penutup musyawarah, acara dilanjutkan dengan do’a bersama dan tahlil yang dipimpin oleh Hj. Siti Mahmudah, sebagai bentuk harapan agar seluruh rangkaian kegiatan ke depan diberikan kelancaran dan keberkahan.

Dengan terselenggaranya pertemuan ini, Komunitas PLAT AA Kabupaten Kebumen berharap Aniversary ke-6 dapat menjadi momentum mempererat kebersamaan, memperluas manfaat sosial, serta meningkatkan solidaritas antaranggota komunitas.


(Suroyo)

Next Post Previous Post

Hot News Today